Vitamin Herboost Dapat Menjaga Daya Tahan Tubuh Anak

  • Rendi Sihombing
  • Mar 10, 2021
Vitamin Herboost

Secara umum, Vitamin Herboost memiliki manfaat untuk meningkatkan nafsu makan dan menjaga daya tahan tubuh anak. Manfaat lain juga dari Vitamin Herboost Herbal Booster dari Ms Glow Kids adalah dapat merangsang pertumbuhan dan juga tinggi badan si kecil.

Ms glow kids herboost herbal booster yang merupakan suplemen multivitamin untuk memenuhi kebutuhan vitamin pada anak-anak . vitamin Herboost mengandung:

  • Rimpang temulawak / Curcuma Xanthorriza Rhizoma
  • Herba pegagan / Centella Asiatica Herba
  • Perisa Alami Anggur
  • Pewarna alami anggur

Vitamin Herboost juga termasuk dalam kategori obat bebas yaitu tanpa resep yang bisa anda dapatkan dengan mudah di berbagai toko online.

Meski dijual secara online di www.mskids.co.id, namun Anda tetap harus berhati-hati sebelum menggunakannya. Pasalnya, tidak semua anak membutuhkan suplemen. Jadi, konsultasikan dulu dengan dokter sebelum memberikan suplemen ini kepada si kecil.

Bagaimana Anda menggunakan Herboost ?

Gunakan Ms glow kids herboost herbal booster ini sesuai aturan minum obat yang tertera pada kemasan atau label resep. Jangan gunakan suplemen ini terlalu lama, kurang, atau lebih dari yang direkomendasikan.

Kondisi Anda mungkin tidak akan membaik lebih cepat, namun anda dapat berisiko efek samping yang dapat meningkat. Beri tahu dokter segera jika kondisi anak Anda tidak membaik atau memburuk.

Bagaimana Cara Menyimpan Suplemen Ini?

Vitamin Herboost merupakan suplemen yang sebaiknya disimpan pada suhu ruangan yang baik. Jauhkan suplemen ini dari sinar matahari langsung dan tempat lembab. Jangan menyimpannya di kamar mandi. Jangan dibekukan.

Merek lain dari suplemen ini mungkin juga memiliki aturan penyimpananya yang berbeda – beda. Dan jagan lupa perhatikan juga instruksi penyimpanan pada kemasan produk atau tanyakan juga pada apoteker Anda. Dan jauhkan semua obat dari jangkauan anak-anak dan juga hewan peliharaan anda. Jangan membuang obat ke toilet atau ke saluran pembuangan kecuali dengan diinstruksikan demikian.

Buang produk ini saat obat sudah kadaluwarsa atau saat sudah tidak diperlukan lagi. Konsultasikan dengan apoteker atau agen pembuangan limbah setempat tentang cara membuang obat Anda dengan aman.

Dosis Vitamin Herboost

Informasi yang diberikan bukanlah pengganti nasihat medis. Berikut informasi dosis yang kami kutip :

  • 2 kali sehari 1-2 sdt sebelum makan

Waktu-Yang-Tepat-Minum-Herboost

Waktu Yang Tepat Minum Multivitamin

Setiap ibu ingin anaknya selalu sehat. Selain mencukupi gizi si Kecil dari makanan, banyak ibu juga yang memberikan multivitamin si Kecil. Bunda mungkin salah satunya.

Banyak jenis multivitamin untuk anak yang banyak dijual di pasaran. Ada yang bentuknya unik, rasanya enak, hingga isinya lengkap. Namun, terkadang banyak Bunda yang masih bingung kapan waktu yang tepat untuk memberikan multivitamin si kecil.

Jadi, Bunda dapat memberikannya pada saat pagi hari setelah sarapan, namun ada juga yang memberikannya pada sore atau bahkan pada malam hari sebelum tidur. Sebenarnya apa saja aturannya? Yuk simak penjelasannya di bawah ini.

Saatnya Memberi Multivitamin Untuk Anak

Memang belum ada waktu terbaik untuk mengonsumsi multivitamin. Multivitamin bisa dikonsumsi kapan saja. Namun, ada juga beberapa multivitamin yang disarankan untuk dapat dikonsumsi setelah makan agar penyerapannya lebih maksimal, seperti dengan vitamin A, D, E, dan K.

Ahli gizi dari Amerika Serikat, mengatakan bahwa vitamin ini larut dalam lemak. Jadi, untuk bisa larut sempurna di dalam tubuh, vitamin ini butuh sedikit lemak. Sumber lemak yang sangat baik untuk dapat membantu penyerapan vitamin A, D, E, dan K adalah telur dan alpukat.

Sedangkan vitamin B kompleks dan A dapat dikonsumsi sebelum makan. Vitamin jenis ini tidak akan disimpan di dalam tubuh dan kelebihannya akan dikeluarkan dalam bentuk urine.

Menyarankan untuk tidak mengonsumsi lebih dari 500 miligram vitamin C per hari untuk mencegah gangguan pencernaan.

Mengenai multivitamin yang dilengkapi dengan mineral seperti kalsium dan zat besi, dia menjelaskan bahwa konsumsi lemak lebih sedikit. Jadi, Bunda harus memastikan si kecil makan dulu sebelum mengonsumsi multivitamin.

Sarapan dipercaya sebagai waktu terbaik untuk mengonsumsi multivitamin. Ada beberapa faktor yang menjadikan sarapan saat terbaik untuk memberi multivitamin.

Sarapan adalah waktu yang paling tepat untuk memberikan vitamin, karena sebagian besar ibu percaya bahwa sarapan adalah makanan terpenting yang tidak boleh dilewatkan, sehingga bunda cenderung tidak lupa untuk memberikan vitamin kepada anaknya.

Vitamin dapat membantu anak untuk dapat menyerap nutrisi lain dari makanan yang kita makan saat sarapan. Yang berarti bahwa anak-anak kita mendapatkan manfaat terbaik dari makanan yang mereka makan di pagi hari ketika mereka mengambil vitaminnya segera setelah makan.

Vitamin C hanya bertahan beberapa jam dalam aliran darah sehingga paling baik dikonsumsi di pagi hari, untuk memberikan energi yang cukup dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Selain dengan memberikan suplemen pada waktu yang tepat, Maka sangat penting juga bagi mereka untuk mengonsumsi vitamin secara teratur. Saat anak lupa mengonsumsi vitamin, Bunda harus bisa memastikan untuk memberikan makanan yang lebih bergizi kepada anak hari itu.

Mengapa Multivitamin Penting untuk Anak-anak?

Selain dengan anda memberikan makanan yang sehat dan bergizi, namun multivitamin adalah cara yang sangat bagus untuk dapat memastikan anak Anda mendapatkan cukup vitamin dan mineral yang sangat penting yang mereka butuhkan setiap hari.

Multivitamin juga mengandung kalsium dan vitamin D yang dapat memberi anak-anak mineral utama atau kalsium yang sangat dibutuhkan untuk tulang yang kuat.

Tak hanya itu, vitamin D juga membantu tubuh mereka yang sedang tumbuh menyerap kalsium. Mendapatkan cukup vitamin-mineral sangat penting selama masa kanak-kanak dan remaja, karena sebagian besar massa tulang seseorang terbentuk pada fase tersebut.

Mengapa Multivitamin Penting untuk Anak-anak

Selain membantu pembentukan tulang, vitamin merupakan sumber energi bagi tubuh. Mereka membutuhkan energi dari sumber yang tepat untuk mengisi hari-hari aktifnya dan bukan energi sementara dari makanan yang mengandung gula.

Multivitamin anak kaya akan vitamin B yang dapat membantu mengubah makanan menjadi energi. Sama seperti orang dewasa, anak-anak yang sedang tumbuh perlu mengisi kembali suplai vitamin B mereka setiap hari, sehingga mereka dapat mendukung metabolisme energinya dan menikmati hari dengan penuh semangat.

Ingat, Bunda, anak-anak yang tumbuh secara teratur mengonsumsi vitamin setiap hari lebih mungkin untuk menjaga kesehatan ini hingga dewasa.

Kesimpulan

Vitamin Ms glow kids herboost herbal booster adalah multivitamin yang kaya akan kebaikan ekstrak rempah-rempah yang baik untuk tumbuh kembang si kecil. Salah satunya ekstrak temulawak yang dipercaya mampu meningkatkan kekebalan tubuh.

Hal ini tentunya bagus karena di era pandemi ini kita harus menjaga imunitas anak. Kabar baiknya, temulawak mampu meningkatkan nafsu makan si kecil. Tidak perlu pusing lagi saat berhadapan dengan anak yang sedang mengalami GTM (gerakan tutup mulut).

Selain itu ada kandungan Centella Asiatica. Kedua ramuan tersebut dijaga agar dapat menjaga daya tahan tubuh anak dan menambah nafsu makan anak. Aman dikonsumsi untuk anak di atas usia 2 tahun.

Apakah bunda tertarik untuk mencoba vitamin Herboost ini? bunda dapat memesanya di :

  • WEBSITE RESMIĀ  : www.mskids.co.id
  • Website MSGLOW : www.msglowid.com
  • IG MSGLOW KIDS: @msglowkids

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *