Makanan pencegah mata minus diperlukan bagi anda yang ingin menjauhkan diri dari gangguan mata. Ragam makanan tersebut bisa anda dapatkan dari produk alam yang ada di sekitar mulai dari sayuran hingga buah-buahan. Selain itu terdapat pula sumber bahan makanan lain yang sama bagusnya untuk indra penglihatan kita.
Berikut ini adalah beragam makanan pencegah mata minus yang bisa anda konsumsi untuk mendapatkan penglihatan tajam, jauh dari gangguan.
1. Sayuran hijau
Sayuran hijau menjadi salah satu makanan pencegah mata minus yang pertama. Sayuran dengan warna hijau gelap memiliki kandungan yang kaya akan antioksidan berupa zeaxhantin serta lutein.
nutrisi tersebut bagus untuk mendeteksi kontras secara lebih baik. Tidak heran jika konsumsi sayuran hijau berguna untuk kesehatan penglihatan jangka panjang. Uniknya lagi, sayuran hijau juga mengandung beragam manfaat baik bagi tubuh secara keseluruhan.
2. Wortel
Wortel merupakan sayuran yang seringkali dikaitkan dengan kesehatan mata. Hal ini tidak lepas dari kandungan sehat wortel yang berupa vitamin A di dalamnya. Konsumsi secara cukup mampu membuat penglihatan anda menjadi lebih tajam dan cerah. Hebatnya lagi wortel juga menjauhkan dari gangguan mata berupa mata minus. Wortel bisa langsung dimakan atau dibuat jus terlebih dahulu untuk dikonsumsi.
3. Telur
Selain berasal dari jenis sayuran hijau, anda juga bisa menemukan lutein dan zeaxanthin dari makanan lain seperi halnya telur. Selain kedua kandungan sehat tersebut, telur juga mengandung zat sehat lainnya berupa seng. Konsumsi telur secara cukup mampu meningkatkan kesehatan mata serta mencegah katarak dan juga degenerasi makular. Anda juga akan terhindar dari penyakit serius lainnya yang menyerang retina mata.
Baca Juga : Waspada, Inilah Penyakit Yang Mengancam Kesehatan Mata Anda
4. Makanan laut
Makanan pencegah mata minus yang selanjutnya berasal dari makanan laut. Ada beberapa jenis ikan laut yang bisa dikonsumsi untuk kesehatan mata seperti makarel, tuna serta salmon. Hal ini tidak lepas dari kandungan sehatnya berupa DHA yang cukup tinggi di dalamnya. DHA memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan retina mata. Jika kekurangan DHA, resiko terkena gangguan mata bisa saja meningkat.
5. Buah-buahan
Siapa sih yang tidak suka dengan buah? Buah memiliki banyak sekali jenis berikut dengan kandungannya yang menguntungkan bagi manusia. Salah satunya adalah buah jeruk. Buah yang satu ini merupakan jenis buah yang digemari oleh banyak orang lantaran rasanya yang enak dipadu rasa sedikit asam yang menggoda lidah.
Buah jeruk juga bagus untuk mata lantaran kandungan sehatnya yang berupa vitamin C di dalamnya. Tidak heran jika konsumsi buah jeruk bagus untuk membuat mata tetap sehat dan jauh dari penyakit.
Selain buah jeruk, buah alpukat juga menjadi salah satu makanan untuk cegah mata minus selanjutnya. Buah yang satu ini dapat membantu terjadinya penyerapan nutrisi alpha karoten serta beta karoten yang sangat penting untuk pembentukan vitamin A. Anda bisa mengonsumsi buah jeruk ataupun alpukat dengan cara dimakan secara lagsung atau bisa juga dibuat jus terlebih dahulu.
Ada begitu banyak makanan untuk cegah mata minus yang bisa anda konsumsi sehari-hari. Pengonsumsian secara teratur membantu anda dalam mendapatkan mata yang sehat serta jauh dari gangguan penglihatan termasuk juga gangguan mata minus. Selain mengonsumsi makanan sehat, ada baiknya bagi anda untuk menghindarkan diri dari kebiasaan yang bisa memperburuk kesehatan mata. Adapun salah satunya adalah bermain gadget berjam-jam.